Saturday, August 20, 2016
MODIFIKASI SPEEDOMETER / INSTRUMEN PANEL BMW E36
Fungsi dari speedometer atau instrument panel adalah memberikan informasi pada kendaraan anda mulai dari :
- Kecepatan
- RPM
- Volume Bahan Bakar
- Temperatur
- Charging System
- Lingting Infromation
- Dll
Untuk mempercantik tampilan dari speedometer anda adalah dengan memodifikasi agar tampilan menjadi lebih fres, banyak cara dilakukan , dari mengganti tampilan instrument dengan warna berbeda mengganti lampu panel, dan menambahkan ring pada lingkaran.
Yang saya akan share adalah menambahkan ring crom pada lingkaran, cara pertama anda cukup membeli ring tersebut dan pasang kira kira dengan harga 400 sampai 600rb, Tapi jangan kawatir yang mempunyai budget ketat cukup membeli alumunium foil di toko banguan terdekat banyak dijual cukup dengan 5000 rupiah anda sudah mendapatkan 1 meter.
Pasang / tempel alumunium foil pada sisi lingkaran tersebut, gunting alumunium voil kira kira 5mm, sehingga hasilnya seperti digambar, hanya perlu ketelatenan dan kesabaran anda dalam memasang karena cukup menguji kesabaran anda. heheheheeee
Lumayan hemat, semoga membatu.
REPAIR HEADLAMP BMW E36
Headlamp, merupakan alat penerangan pada kendaraan, terang dan redupnya tergantung dari kualitas hedalampnya, kali ini saya akan membahas headlamp E36 yang sudah tidak terang dan tidak focus cahayanya.
Pada headlamp E36 original maipun Eagle Eye (Variasi) sudah menggunakan projector pada lampu pendeknya, sehingga membuat penerangan lebih focus dan tidak menyilaukan mata pengerndara didepan kita.
Pada kasus ini saya akan menberikan tips repair hemat, membeli headlamp baru akan merogoh kocek yang lumayan, ada baiknya jika headlamp kita bisa diperbaiki.
Lalu apa yang menyebabkan headlamp kita sudah tidak terang atau tidak focus, pemakaian dan usia yang sudah tua menjadi salah satu faktor, reflektor headlamp terbuat dari bahan crom yang lama kelamaan rusak / kusam bahkan terkelupas, karena panas yang ditimbulkan oleh bolham lampu,
Caranya adalah anda bongkar headlamp anda, sampai semua komponen dalam dapat terbuka, berikut saya berikan contoh reflektor yang sudah hilang lapisan cromnya.
Pada gambar tersebut terlihat lapisan crom sudah hilang otomatis sinar lampu tidak akan terpantul sempurna. Nah caranya adalah anda melapisi ulang crom tersebut anda bisa crom ulang ke bengkel crom atau anda bisa lakukan sendiri dirumah dengan melapisi ulang dengan alumunium foil/tambal panci yang banyak dijual di toko bangunan/matrial yang harganya relatif murah, hanya 5000/meter.
berikut contoh yang sudah dilapis ulang.
Selamat mencoba dan semoga menbantu
Subscribe to:
Posts (Atom)